Kendari | sapasultra.com - Andi Ady Aksar beserta rombongan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sultra dan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kota Kendari Iqbal Abdullah Bafadal, mengunjungi Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Konawe yang bertempat di Jalan Jendral Achmad Yani, Kelurahan Arombu, Kabupaten Konawe.
Dalam kunjungan tersebut, Andi Ady Aksar menjalin silahturahmi kepada kader DPC partai gerindra Konawe dan meninjau langsung kantor Baru bersama para rombongan Partai gerindra Sultra dan ketua DPC Kota Kendari.
Ketua DPD Gerindra Sultra, Andy Adi Aksar sangat mengapresiasi keseriusan ketua DPC Konawe dalam bergerindra, hal tersebut dibuktikan dengan kantor baru yang sangat bagus dan nyaman.
"Saya yakin kader DPC konawe akan sangat nyaman dalam berkantor, dan saya sangat mengapresiasi ketua DPC Konawe dalam seriusan mewujudkan kantor baru yang nyaman."
Ketua DPC Konawe, wahyu Ade Pratama sangat berterimah kasi kepada Ketua DPD Partai Gerindra Sultra Andi Ady Aksar dalam kunjunga ke kantor baru DPC Konawe.
"saya sangat berterimah kasi kepada Andi Ady Aksar bersama rombongan Gerindra Sultra dan Ketua DPC Kota Kendari dalam kunjungannya dan ini akan menjadi spirit baru saya bersama para kader DPC Konawe dalam mengantarkan kemenangan Prabowo Subianto."
wahyu Ade Pratama juga menegaskan, keseriusan dpc konawe bukan hanya sampai di kantor yang sangat nyaman.
"Keseriusan saya bersama para kader partai Gerindra Sultra bukan hanya sampai di sini, tetapi keseriusan DPC Konawe akan kami buktikan dengan memenangkan Ketua Umum Partai Gerindra Sultra H. Prabowo Subianto di Kabupaten Konawe.
(UL/DN)
Tags :







