SAR Temukan Korban Tenggelam di Perairan Kassilampe Meninggal Dunia

Posted on 19 July 2022 16:35 | Oleh sapasultra | Viewer 618

Kendari | sapasultra.com - Basarnas Kendari melanjutkan pencarian sebuah longboat yang mengalami musibah tenggelam di sekitar Perairan Kassilampe, Teluk Kendari.

Dalam musibah itu, seorang korban tenggelam masih dalam pencarian Tim SAR.

Sekitar pukul 14.26, Selasa (19/7/2022), Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan korban musibah longboat, kemudian mengevakuasinya.

Kondisi korban sudah meninggal dunia. Titik lokasi penemuan sekitar 100 meter arah timur dari Last Known Position (LKP).

Korban selanjutnya dievakuasi menuju rumah duka untuk dikebumikan.

Korban diketahui bernama Salam (35) karyawan swasta yang beralamat di Kampung Baru Andonohu, Poasia.

Dalam pencarian ini, tim menurunkan 1 unit Speedboat milik Polairud, Rubber boat 2 unit milik KPP Kendari, Rescue car 1 unit, ambulance 1 unit, dan longboat 2 unit milik keluarga korban.

Unsur yang terlibat adalah Rescue KPP Kendari 5 orang, Polairud 5 orang, SAR UHO 1 orang, berikut keluarga korban 9 orang.

Dengan ditemukannya korban ini, operasi SAR akhirnya ditutup.

 

(UL/DN)

Tags :
https://www.sapasultra.com.kendari-web.my.id/PROMOSI IKLAN