Quick Count Unggulkan Capres 02, LM Bariun "Bakar" Semangat Relawan dan Saksi Tetap Solid untuk AMIN

Posted on 16 February 2024 08:27 | Oleh sapasultra | Viewer 333

KENDARI, SAPASULTRA.COM - Pemilihan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) RI dalam gelaran pemilu telah berakhir 14 Februari 2024.

Hasil quick count untuk pasangan capres dari sejumlah lembaga survey mengunggulkan capres 02, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka, dengan angka diatas 50 persen.

Angka tersebut ungguli dua pasangan capres lainnya yakni Anis Baswedan-Muhaimin Iskandar (Capres 01) dan Ganjar-Mahfud (Capres 03).

Dengan raihan persentase quick count itu banyak pihak memprediksi semangat para relawan khususnya Capres 01 akan kendor.

Di Sulawesi Tenggara (Sultra), Ketua Relawan Anies Sultra, Dr LM Bariun SH, MH, himbau seluruh tim relawan dan saksi tetap konsisten mengawal proses pemilu dan menginput hasil data TPS.

LM Bariun juga menginstruksikan agar melaporkan bila ada indikasi pelanggaran selama proses pencoblosan di TPS.

"Sesuai himbauan dari capres dan cawapres juga timnas, mengharapkan kepada saksi dan relawan tetap menginput hasil di TPS. Tak kalah penting jika ada kecurangan baik proses maupun pada pemungutan suara untuk melaporkan dengan berbasis data agar dapat dipertanggung jawabkan secara hukum," katanya.

Koordinator saksi AMIN di Sultra ini juga memompa semangat dan menjaga kesolidan perjuangan gerakan perubahan karena perjuangan belum berakhir. Tim relawan tetap menantikan hasil real count resmi dari KPU.

"Kita kawal suara AMIN jangan sampai dimanipulasi selamat bekerja dengan keikhlasan tanpa pamri demi penyelamatan Indonesia dari keresahan sosial sosaiti yang digaungkan oleh akademisi pemerhati demokrasi demi penyelamatan konstitusi di bangsa ini," ungkapnya lagi.

Lanjut LM Bariun, bahwa ia selaku relawan maupun TPD AMIN meminta maaf belum memberikan yang terbaik.

"Saya selaku tim relawan dan TPS AMIN meminta maaf karena belum memberikan yang terbaik, terlebih lagi kita hanya bermodalkan keikhlasan dan hati nurani tapi apapun hasil yang kita dapat merupakan hasil maksimal tanpa bansos dan intimidasi trims," tutupnya.

Tim Redaksi

Tags :
https://www.sapasultra.com.kendari-web.my.id/PROMOSI IKLAN