KONAWE SELATAN, SAPASULTRA.COM - Kantor PT Anindya Wiraputra Konsult Cabang Kendari yang berlokasi di Desa Onewila, Kecamatan Ranomeeto, mendadak dikunjungi masyarakat, Minggu (20/8/2023).
Masyarakat dari sejumlah desa hadir menyaksikan kemeriahan kegiatan lomba senam poco-poco dalam rangka semarak HUT Kemerdekaan RI ke-78 tahun 2023.
Penyelenggara PT Anindya melombakan senam poco-poco yang diikuti ibu-ibu dan anak-anak usia dibawah 12 tahun.
Kegiatan lomba poco-poco dibuka secara resmi oleh kepada Kecamatan Ranomeeto, Ambolaa.
Dewan juri lomba terdiri dari ibu Delia Jafar, Guntur, Yeny L, dan Yhugi Pratama serta juri kehormatan kepada cabang pt anindya, soesanto eko wardojo.
Para peserta tampil maksimal dengan menampilkan gerakan senam ekspresi dan kostum yang unik sebagai nilai tambah poin menuju juara.
Kepala Cabang PT Anindya Wiraputra Konsult Cabang Kendari, Soesanto Eko Wardojo mengatakankegiatan lomba ini rutin dilaksanakan setiap momen 17 Agustus-an sebagai upaya menjalin silaturahmi antar karyawan perusahaan dan masyarakat.
“Kegiatan ini digelar dalam rangka merayakan HUT RI ke-78 sekaligus memperrat silaturahmi karyawan dan masyarakat,” ungkap Soesanto Eko Wardojo kepada jurnalis media,” ungkapnya.
Gelaran kegiatan lomba senam poco-poco dihadiri kepala desa, camat, kapolsek ranomeeto dan jajaran, babinsa, bhabinkamtibmas, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda.
Selain lomba senam poco-poco, PT Anindya juga menyelenggarakan lomba tarik tambang.
PT Anindya juga melaksanakan lomba antar karyawan lingkup internal perusahaan diantaranya lomba jepit sedotan dan lomba memindahkan tepung.
Tim Redaksi
Tags :







